BEDEBAR

Info Unik dan Fakta Unik

LightBlog

Breaking

Kamis, 25 Agustus 2016

7 Logo Termahal di Dunia, Pertamina Masuk

Walaupun terlihat sederhana, ternyata membuat logo itu susah karena harus memadukan berbagai segi atau pertimbangan. Mulai dari arti warna sampai arti sebuah simbol di dalam logo, semua harus dipadukan dengan misi dan tujuan dari perusahaan tersebut. Tidak heran kalau beberapa logo ada yang harganya sampai miliaran atau bahkan triliunan rupiah.
Berikut 10 logo termahal di dunia yang tercatat sampai sekarang.









10. Pertamina
Pada tahuun 2005 Pertamina mantap mengganti logo yang telah mereka gunakan selama 35 tahun dengan logo baru. Logo lama bersimbol dua kuda laut memeluk bintang kuning diganti dengan simbol baru berbentuk huruf  P dengan tiga warna cerah. Untuk membuat logo baru yang terlihat sederhana ini, kabarnya Pertamina mengeluarkan dana total sebesar USD 350.000 atau setara dengan Rp 4,6 miliar.






9. Olipiade London Tahun 2012
Olimpiade Musim Panas 2012 secara resmi bernama Game of the XXX atau Olimpiade London 2012. Event multi-sport ini dilaksanakan mulai tanggal 12 Juli sampai 12 Agustus 2012. Diikuti oleh 204 negara dengan atlet yang berjumlah 10.768 atlet. Logo event ini dirancang oleh Wolff Olins, sebuah perusahaan konsultan merek yang berbasis di London. Total biaya pembuatan logo mencapai USD 625.000 atau setara dengan Rp 8,27 miliar.





8. Logo Kota Melburne
Melbourne merupakan ibu kota negara Victoria di Australia. Logo ini dibuat pada tahun 2009 oleh Landor Associates dan menghabiskan USD 625.000 atau setara Rp 8,27 miliar.





7. Pepsi
Pepsi merupkan perusahaan minuman bersoda terbesar di dunia. Dibuat pertama kali oleh ahli farmasi Celeb Bradham dan dijadikan merk dagang pada tanggal 16 Juni 1903. Tahun 2008 mereka mendesain ulang logo dengan total biaya USD 1 juta dollar atau setara Rp 13,2 miliar.





6. BBC
British Broadcasting Corporation dikenal dengan BBC, adalah perusahaan penyiaran asal Britania Raya yang dibentuk pada tahun 1972. Mereka mendesain ulang logo pada tahun 1997 dengan total biaya USD 1,8 juta atau sekitar Rp 23,8 miliar, cukup mahal untuk logo yang sangat simpel dan sederhana.





5. ANZ
Sebuah nama Bank di Australia, Bank ANZ adalah bank terbesar keempat di Australia dan terbesar nomer satu di Selandia Baru, bank ini didirikan pada tahun 1835 dan sudah tersebar ke seluruh penjuru dunia. Di Indonesia ANZ bank sudah beroperasi sejak tahun 1973, bersama dengan PT Panin Bank memiliki mayoritas saham kpemilikan PT ANZ Panin Bank. ANZ mengganti logo mereka pada tahun 2012 dan menghabiskan biaya USD 15 juta atau setara dengan Rp 198 miliar.





4. Posten
Posten Norge atau Norway Post adalah nama institusi layanan pos Norwegia yang berdiri sejak tahun 1674. Posten Norge dimiliki oleh departemen Transportasi dan komunikasi Norwegia. Pada tahun 2008 mereka mendesain ulang logonya dan menelan biaya sebesar USD 55 juta atau setara dengan 729 miiar.




3. Accenture
Accenture merupakan perusahaan konsultan manajemen global, layanan servis teknologi dan outsourcing yang berbasis di Irlandia. Pada tahun 2000 mereka merebranding logo baru dan menghabiskan total biaya USD 100.000.000 atau setara dengan Rp 1,32 triliun 





2. BP
British Peroleum atau BP merupakan perusahaan minyak bumi yang bermarkas di London. Di tahun 2000 mereka mengganti logo yang telah 70 tahun mereka gunakan dengan sebuah logo baru. Menghabiskan total biaya USD 211 juta atau setara dengan Rp 2,8 triliun rupiah.





1. Symantec
Symantec adalah sebuah perusahaan multinasional yang menghasilkan perangkat lunak, developer antivirus komputer dan juga ponsel. Perusahaan ini didirikan tahun 1982 dan bermarkas di Sunnyvale, California. Perubahan logo baru mereka menghabiskan dana sebesar USD 1.280 juta atau setara dengan Rp 17 triliun. 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar